Seambiupdate.com Permasalahan-permasalahan sosial, ekonomi, kesehatan dan lingkungan yang terjadi di Asia Tenggara masih menjadi penghambat kemajuan daerah. ASEAN Foundation dan SAP menjalankan program unggulan, ASEAN Data Science Explorers (ASEAN DSE) untuk membuka potensi anak muda dan menciptakan dampak sosial yang positif di Asia Tenggara. Dengan menggunakan SAP Analytics Cloud (SAC), kompetisi ini membutuhkan proposal berbasis data, menargetkan warga negara ASEAN dengan usia 15 hingga 30 tahun yang mengambil pendidikan penuh waktu di institusi pendidikan di 10 negara anggota ASEAN, untuk mengembangkan solusi menuju ASEAN tumbuh kembang untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat.
Dalam
rangka melanjutkan Training of Trainer (ToT) ASEAN Data Science Explorers yang telah
diadakan oleh Lembaga Pengabdian dan
Pemberdayaan Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Prof. DR.
HAMKA pada 3 April 2021. Dosen Fakultas Farmasi Uhamka apt Yeni MSi dan Dr Adia Putra Wirman MSi dibantu
oleh 3 mahasiswa yaitu Lucy Syifa Griselda, Risa Apriani Wilianita, dan Amelia
zaida guri telah melaksanakan Pelatihan ASEAN Data Science Explorers Menggunakan SAP Analytics Cloud (SAC) untuk Mahasiswa Fakultas Farmasi dan Sains Uhamka secara daring melalui Zoom Meeting pada hari Rabu, 28 Juli
2021 yang dihadiri oleh 32 peserta.
Pada
pelatihan ASEAN Data Science Explorers
menggunakan SAP Analytics Cloud
(SAC), kami menjelaskan tentang masalah-masalah di ASEAN terutama di enam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB
yang dapat diangkat untuk dilakukan analisis menggunakan SAP Analytics Cloud (SAC). Selanjutnya,
dilakukan pelatihan menggunakan SAP Analytics
Cloud (SAC). Hal ini merupakan salah satu upaya agar mahasiswa dapat
berkontribusi dalam menangani masalah-masalah di Asia Tenggara dengan melakukan
analisis terhadap masalah sosial
dan ekonomi yang mendesak di ASEAN di enam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB
menggunakan SAP Analytics Cloud
(SAC). Selain itu mahasiswa juga diharapkan dapat berpartisipasi dalam
kompetisi ASEAN Data Science Explorers
(ASEAN DSE).