Serambiupdate.com Mahasiswa FKIP UHAMKA prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar mengadakan kegiatan Pengenalan Lapangan Persekolahan 1 atau yang biasa disebut dengan PLP 1 di SDN Pela Mampang 01, Jakarta Selatan. Kegiatan PLP 1 ini dilaksanakan pada hari Rabu, 29 September 2021 dengan mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19. SDN Pela Mampang 01 menjadi sasaran dalam kegiatan PLP 1 ini dikarenakan lokasi yang dekat dengan mahasiswa-mahasiswa yang sedang melaksanakan kegiatan PLP 1.
Kegiatan PLP 1 ini merupakan tahapan yang dilakukan oleh
mahasiswa semester 5 untuk memahami proses pengamatan atau observasi dan
pemagangan yang dilakukan untuk mempelajari aspek-aspek pembelajaran dan
pengelolaan dalam pendidikan di satuan pendidikan dengan melakukan wawancara
dengan pihak sekolah.
Kami mendapatkan kesempatan mewawancarai Wakil Kepala Sekolah
yang kebetulan saat itu Kepala Sekolah SDN Pela Mampang 01 berhalangan hadir
dan kami juga mewawancarai salah satu guru pamong yang ditunjuk langsung oleh Kepala
Sekolah.
Pada saat mewawancarai Wakil Kepala Sekolah , secara kesuluruhan
SDN Pela Mampang 01 sudah menjalankan
sesuai dengan aturan Dinas Pendidikan. Beberapa hal yang diperlukan seperti
Karakteristik umum peserta didik , Struktur organisasi , Peraturan dan tata
tertib , kegiatan – kegiatan ceremonial-formal disekolah , dan beberapa lainnya
sudah dilakukan dengan baik di SDN Pela Mampang 01.
Karakteristik yang ditetapkan oleh SDN Pela Mampang 01 pun sudah
disesuaikan dengan Dinas Pendidikan , dimana disesuaikan berdasarkan usia dan
zonasi. Pada penyusunan struktur organisasi SDN Pela Mampang 01 melibat seluruh
tenaga pendidik yang ada di sekolah tersebut , sehingga semua guru memiliki
tugas masing – masing dan tidak lupa tetap menjalankan bertanggung jawab pada
saat sedang mengajar di kelas.
Pada kondisi saat ini kegiatan ceremonial-formal dilakukan
dengan daring , tetapi tetap dikondisikan dengan guru kelas masing – masing.
Kegiatan ekstrakulikuler pun tetap berjalan , tetapi melalui daring. Peraturan
dan tata tertib di SDN Pela Mampang 01 dibuat untuk ditaati dan dijalan oleh
seluruh guru , siswa dan staf lainnya. Sehingga terdapat seseorang yang
menlanggar aturan akan diberikan sanksi sesuai dengan ketentuannya.
Pada saat mewawancarai salah satu guru yang ada di SDN Pela
Mampang 01 yang bernama Ibu Dewi Sulastri, ia menjelaskan bahwa kendala yang
dialami selama pembelajaran daring bukan hanya terkendala dalam jaringan saja.
"Selama pembelajaran daring ini terdapat beberapa kendala
salah satunya adalah terkendala dalam ponsel karena terkadang 1 ponsel
digunakan untuk 3 anak, atau terkadang anak tersebut terkendala dalam jaringan,
dan juga terkendala dalam kuota internet," ucap Dewi Sulastri selaku guru
pamong.
Segala macam permasalahan yang terjadi selama masa pandemi
Covid-19 ini terutama pada kegiatan belajar mengajar di SDN Pela Mampang 01
tidak menjadi sebuah hambatan bagi guru,staf dan murid untuk keberlangsungan
kegiatan belajar mengajar yang baik. Karena sesuai dengan visi di sekolah SDN
Pela Mampang 01 yaitu " mewujudkan insan Jakarta yang cerdas,berkarakter
dan kompetitif ". Dan Misi berupa " mengupayakan perluasan dan
pemerataan kesempatan memperoleh pendidikan yang bermutu bagi seluruh
masyarakat Jakarta serta penguatan tata kelola,akuntabilitas dan citra publik
pendidikan". Dengan adanya visi dan misi tersebut maka guru dan staf di
sekolah bertanggung jawab untuk terciptanya visi dan misi,meskipun dalam
kondisi pandemi saat ini
Dengan adanya kegiatan Pengenalan Lingkungan Persekolahan 1 (PLP
1) ini kita mengetahui terkait problemtika yang dihadapi oleh sekolah, peserta
didik, dan guru dan cara untuk mengatasi permasalahan tersebut. Sesuai dengan
tujuan dalam kegiatan Pengenalan Lingkungan Persekolahan 1 (PLP 1) yaitu untuk membangun
landasan jati diri pendidik sesuai dengan panduan program PLP Kemendikbud.