Windy Oktaviani
Mahasiswa S1 Kesehatan Masyarakat FIKES Uhamka
Tepat pada tanggal 17 November 2021 lalu, kanal Youtube Sony Picture
meluncurkan Offical Trailer ‘Spider-Man: No Way Home’ dengan durasi 3 menit 4
detik, sejauh ini sudah ditonton oleh 39.467.141 kali.
Kembali diperankan oleh Tom Holland sebagai Spider-Man, Zendaya sebagai
Mary Jane, Marisa Tomei sebagai Bibi May, Benedict Cumberbatch sebagai Dr.
Strange.
Yang menarik dari marvel cinematic universe ini adalah kehadiran para
villain dari francise spider-man yang lain, yakni Dr. Octopus, Electro dan
masih banyak lagi, bayangkan saja betapa fantastis nanti Spider-Man: No way
Home ini.
Dengan adanya para villain dari universe lain tentu mengundang tanya dari
para penggemar akankah spider-man lain akan muncul juga?
Seperti yang kita ketahui, sebelum Tom Holland, ada Toby Maguire dan
Andrew Garfield yang telah memerankan Spider-man pada francise sebelumnya,
sehingga ketika trailer tersebut menayangkan para villain lain, muncul
pertanyaan tersebut.
Tentu banyak rumor dan teori-teori yang dibicarakan para penggemar,
apalagi ketika muncul sosok Green Goblin yang katanya akan kembali diperankan
oleh actor terdahulunya yakni Willem Dafoe, tentu menjadi kejutan pagi
penggemar jika ini benar-benar terjadi, bayangkan tiga Spider-Man muncul dalam
satu layar dengan para Villain masing-masing francise.
Meski begitu banyaknya teori yang menyebabkan spoiler disana-sini karena
dugaan tersebut, tentu rasa penasaran para penggemar tidak terhenti, mungkin
termasuk anda salah satunya.