Notification

×

Iklan

Iklan

FEB Uhamka adakan Pelatihan FINTECH Terhadap Guru Bidang Ekonomi

18 Desember 2021 | Sabtu, Desember 18, 2021 WIB | Last Updated 2021-12-18T00:42:53Z


Serambiupdate.com
 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universiras Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA atau FEB UHAMKA telah melaksanakan rangkaian acara sosialisasi Pengabdian Kepada Masyarakat pendampingan pemahaman Financial Technology (FINTECH) dalam kemudahan akses keuangan atas kerjasama dengan LPPM Uhamka. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 17 Desember 2021 melalui tele-conference Zoom Meetings.

 

Pemateri dalam kegiatan sosialisasi ini adalah Jetki selaku Manajer Investasi Independen Galeri Investasi FEB UHAMKA dan juga dihadiri oleh Dosen FEB UHAMKA Eti Rochaeti dan Dosen Kaprodi Ekonomi Islam Ummu Salma Al Azizah, serta peserta guru pada bidang ekonomi tingkat SD sampai dengan tingkat SMA.

 

Acara sosialisasi pendampingan Pengabdian Kepada Masyarakat yang diselenggarakan FEB UHAMKA ini merupakan wadah dalam rangka meningkatkan pemahaman Finanancial Technology (FINTECH) dalam kemudahan akses keuangan.

 

Kompetensi yang diharapkan dapat diserap peserta dalam acara ini adalah pengetahuan dan kemampuan untuk mengakses keuangan dengan berbasis Financial Technology (FINTECH).

“Investasi pada platform digital harus terintegrasi oleh lembaga OJK, agar terjamin keamanannya ” ujar Jetki saat pemberian materi.

 

Untuk itu dalam sosialisasi ini peserta diberikan pemahaman mengenai bagaimana mengakses keuangan dengan mudah berbasis financial technology terutama dalam berinvestasi online oleh Jetki selaku Manajer Investasi Independen Galeri Investasi FEB Uhamka.

=