Notification

×

Iklan

Iklan

Peningkatan Pelayanan di Rumah Sakit

09 Desember 2021 | Kamis, Desember 09, 2021 WIB | Last Updated 2021-12-09T05:42:10Z


Retno Pertiwi 

Mahasiswa S1 Kesehatan Masyarakat FIKES Uhamka 


Pelayanan kesehatan sangatlah penting bagi masyarakat. Akan tetapi pelayanan tersebut masih tergolong minim jumlahlah. Pada tahun 2018, sudah tercatat 288 pengaduan mengenai pelayanan kesehatan yang masih kurang. Pengaduan tersebut sudah diterima dan juga dicatat oleh Kementerian Kesehatan. 

 

Jumlah yang sudah tercatat oleh Kementerian Kesehatan masih tergolong sebagian. Masih banyak rumah sakit yang kurang dalam pelayanan kesehatannya. Kurangnya pelayanan kesehatan, dipicu karena dokter masih belum paham mengenai penyakit setiap pasiennya. Dengan begitu tidak jarang para dokter memberikan obat yang tidak sesuai dengan penyakitnya.

 

Seharusnya pihak Kementerian Kesehatan bersama dengan pemerintah menindaklanjuti peristiwa pelayanan kesehatan yang kurang ini. Hal ini bertujuan agar masyarakat segera mendapatkan pertolongan secara cepat dan sebaik mungkin. Kesehatan masyarakat juga termasuk dalam tanggung jawab pemerintah.


=