Serambiupdate.com - SMAN 1 Gerung melaksanakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi peserta didik baru Kelas X. Kegiatan MPLS ini disyaratkan jauh dari perpeloncoan.
Tujuan kegiatan ini diadakan ialah untuk mengenali
potensi peserta didik baru
serta membantu peserta didik baru beradaptasi dengan lingkungan
sekolahnya.
Lalu menumbuhkan motivasi dan semangat, serta cara
belajar efektif, mengembangkan interaksi positif antar peserta didik dan warga
sekolah, serta menumbuhkan karakter positif.
Lalu M. Dul Rifai, S.Sos., Ketua Komite Sekolah,
mewakili orang tua, menyerahkan para peserta didik baru kepada pihak sekolah
dan diterima oleh Ismail, M.Pd. selaku Kepala SMAN 1 Gerung serta peserta didik
baru yang diwakili oleh dua peserta didik baru dalam penyematan tanda peserta
MPLS.
Kepala sekolah bertindak sebagai pembina sekaligus
menyambut para peserta didik baru.
“Keberuntungan sebagai peserta didik di SMAN 1
Gerung patut disyukuri dengan menunjukkan prestasi yang kalian nukilkan
nantinya,” tuturnya.
Ia menambahkan selain mengenalkan lingkungan
sekolah, kegiatan MPLS juga membuat peserta didik baru mempunyai teman baru dan
guru baru di lingkungan sekolah.
Dalam mewujudkan pendidikan
karakter keagamaan, peserta didik diarahkan guna melakukan Salat Dhuha
bersama dan ceramah keagamaan. Hal tersebut bagian yang wajib dilaksanakan di
SMAN 1 Gerung.
“Pemberian materi ini sebagai pembinaan mental yang
paling utama dalam karakter religi,” imbuhnya.
Pendidikan karakter yang butuh dimiliki siswa, yakni
religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri,
demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai
prestasi, bersahabat/komunikatif, cinta damai, senang membaca, peduli lingkungan,
peduli sosial, serta bertanggung jawab.
“Kami berharap kegiatan MPLS ini melahirkan generasi
bangsa dari SMAN 1 Gerung yang mampu bersaing serta meraih prestasi baik
tingkat lokal, nasional, maupun internasional,” kata Ahmad Yani, S.Pd. selaku Wakasek
Kesiswaan.
MPLS di SMAN 1 Gerung pun diisi dengan kegiatan
pembinaan karakter
disiplin lewat kegiatan baris berbaris oleh TNI/Polri terhadap para siswa baru.
Baris berbaris diadakan secara keseluruhan baik siswa laki-laki maupun
perempuan. Tujuannya penanaman karakter baik di diri siswa dapat terselenggara.
Kegiatan ini diadakan di lapangan Basket Smanger dengan para pelatih
dari TNI dan Polri.
Sebelum mengikuti baris-berbaris peserta didik perlu
datang ke sekolah agar presensi di lapangan. Perbekalan pribadi disiapkan, menggunakan
kaos olahraga dan bertopi serta tidak datang terlambat.
(ADP)