Notification

×

Iklan

Iklan

PNM Adakan Webinar SDGs Pendidikan Berkualitas untuk Pelaku Ultra Mikro

10 Agustus 2022 | Rabu, Agustus 10, 2022 WIB | Last Updated 2022-08-10T06:57:28Z


Serambiupdate.com PT Permodalan Nasional Madani (PNM) lewat program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) menyelenggarakan webinar dengan tema Sustainable Development Goals (SDGs) Pendidikan Berkualitas. Tujuan kegiatan ini adalah mendukung dan meningkatkan skill serta mutu produk UMKM supaya naik kelas dan kian kuat. 

Kegiatan ini dihadiri oleh 30 ribu peserta yang merupakan nasabah PNM Mekaar, terdiri dari wilayah Sulawesi, Jawa Tengah dan DIY, Jawa Timur, NTB, NTT, serta Bali.


Webinar ini terikat dari komitmen pendampingan PNM dalam membangun hubungan emosional serta mendukung para nasabah PNM guna menerima pengetahuan dan informasi baru yang berdampak baik bagi kemajuan usaha UMKM di Indonesia. 


Erick Thohir selaku Menteri BUMN menuturkan bahwa pentingnya peranan perempuan agar terus belajar mengembangkan diri, dan Komisaris Independen PNM Veronica Colondam menyampaikan sesuai dengan arahan SDGs terkait pentingnya pendidikan untuk nasabah dan AO PNM Mekaar.


Materi yang dijelaskan mencakup pembangunan baru yang mendukung perubahan yang bergeser ke arah pembangunan berkelanjutan yang didasarkan dengan hak asasi manusia dan kesetaraan guna mendukung pembangunan sosial, ekonomi, serta lingkungan hidup. Kemudian webinar ini merupakan pemberdayaan lewat 3 Modal PNM (finansial, intelektual, dan sosial).


“Saya berharap untuk ke depannya supaya senantiasa mengimplementasikan ilmu-ilmu SDGs dan tingkatkan usaha agar dapat naik kelas,” kata Veronica Colondam, Komisaris Independen PNM.

DYL_IST

=