Notification

×

Iklan

Iklan

Dosen FFS Uhamka Lulus Ujian Sidang Promosi Doktor dengan Predikat Sangat Memuaskan

18 Juli 2023 | Selasa, Juli 18, 2023 WIB | Last Updated 2023-07-18T10:16:45Z


Serambiupdate.comApt Kori Yati selaku dosen Fakultas Farmasi dan Sains (FFS) Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA (Uhamka) meraih gelar Doktor dalam Ilmu Farmasi dengan disertasi berjudul “Formulasi Gel Nanoemulsi Fraksi Ekstrak Daun Tembakau (Nicotiana tabacum L) dan Uji Aktivitas terhadap Candida Albicans” secara luring di Ruang Sidang Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, secara daring melalui Zoom Meeting dan Youtube, Selasa (18/7).


Ujian promosi doktor ini dihadiri oleh Prof apt Fadlina Chany Saputri sebagai pimpinan sidang, apt Mahdri Jufri sebagai promotor, Prof Ing Misri Gozan sebagai Kopromotor, Mardiastuti sebagai Kopromotor, beberapa penguji, Desvian Bandarsyah selaku Warek II Uhamka, Muhammad Dwifajri selaku Warek IV Uhamka, dan Stakeholder Uhamka.


Disertasi Apt Kori Yati sendiri bertujuan untuk memformulasikan sediaan gel nanoemulsi fraksi aktif ekstrak etanol daun tembakau yang memiliki aktivitas antijamur terhadap C. albicans. Dalam ujian doktor ini, Kori Yati berhasil meraih nilai sangat memuaskan (Summa Claude). Ia menjadi lulusan S3 Farmasi UI.


Kori Yati menyampaikan rasa syukurnya atas kelulusannya dalam studi S3 ini. Ia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Stakeholder Uhamka yang terus mendukung dan mendorongnya dalam mengemban ilmu pendidikan berkelanjutan. Ia pun berterima kasih kepada segenap pembimbing hingga penguji yang telah memberikan arahan dan bimbingan kepadanya.


“Disertasi ini jauh dari sempurna, penyelesaian disertasi ini berkat bimbingan dan arahan bapak ibu. Terima kasih kepada promotor dan ko promotor, kepada Rektor Uhamka beserta jajarannya, dukungan dan support penuh diberikan Uhamka dalam misi saya menyelesaikan disertasi ini baik dukungan moril dan doa. Terima kasih telah memberikan kesempatan saya di tengah sibuknya menyelesaikan amanah lain di lingkungan Uhamka, terima kasih kepada Dekan dan Wakil Dekan FFS Uhamka, banyak waktu yang ditinggalkan di kampus demi saya menyelesaikan pendidikan S3 ini. Terima kasih kepada bapak ibu dosen dan tenaga kependidikan di FFS Uhamka, saya banyak melakukan penelitian di lab dan melakukan diskusi dengan bapak ibu,” sampainya.


Prof Ing Misri Gozan sebagai Kopromotor memberikan apresiasi atas kelulusan doktor yang diraih oleh Kori Yati. Ia berharap hal ini menjadi motivasi bagi Kori untuk menjadi contoh bagi mahasiswa-mahasiswanya. Ia juga berharap Kori terus mengembangkan potensi diri dalam bidang keilmuan, sebagaimana terus berkembangnya sebuah ilmu.


“Ini bukan akhir dari perjalanan akademik. Ibu berada di lingkungan universitas yang pastinya menjadi cerminan bagi mahasiswa ibu kedepannya. Terus kembangkan diri dalam bidang keilmuan sebagaimana ilmu itu terus bergerak. Proses menjadi seorang doktor sudah dirasakan beratnya seperti apa, apa yang sudah didapatkan harap dimanfaatkan untuk kesejahteraan manusia. Ini adalah amanah yang besar, terus semangat dan selamat,” ujarnya.

=